Latest Updates

Pengumuman 10 Besar Finalis Hidayatus Salam Science Project Olympiad (HITSPO) Tahun 2018

Adik-adik pelajar SMP/MTs Sederajat di Jawa Timur dan Jawa Tengah, sekarang saatnya yang di tunggu-tunggu yaitu pengumuman finalis 10 besar Hidayatus Salam Science Project Olympiad (HITSPO) tahun 2018 yang pada tahun ini di ikuti oleh siswa-siswi di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Segera Daftar Lomba Karya Tulis Ilmiah Antar SMP Sejawa Timur-Jawa Tengah HITSPO 2018

Adik-adik SMP bagaimana kabarnya, semoga baik-baik dan sehat-sehat saja semuanya. Bagi adik-adik yang telah menyelesaikan penilitiannya segera kirim makalahnya ya, soalnya sudah 7 hari lagi pendaftaran akan segera ditutup dan akan dinilai untuk memilih 10 besar finalis yang di undang untuk mempresentasikan hasil karyanya di hadapan dewan juri untuk menjadi yang terbaik di HITSPO yang pada tahun 2018 ini adalah penyelenggaraan yang keempat kalinya, dan tahun ini akan di perluas untuk daerah Jawa Tengah, sehingga para siswa siswi di daerah tersebut bisa ikut berpartisipasi HITSPO pada tahun 2018 ini.

Lomba Karya Tulis Ilmiah Antar Siswa SMP Hidayatus Salam Science Project Olympiad (HITSPO) Tahun 2018

SMA Hidayatus Salam kembali mengadakan Lomba Karya Tulis Ilmiah Antar siswa SMP/MTs atau yang terkenal dengan HITSPO (Hidayatus Salam Science Project Olympiad). Tahun 2018 ini merupakan penyelenggaraan yang ke-4 kalinya dan akan di selenggarakan untuk tingkat Jawa timur dan Jawa Tengah, sehingga tentu semakin seru nantinya. Kali ini tema yang di ambil adalah "Berkarya Untuk Bangsa Melalui Sains".

Berikut Adalah 10 Finalis Terbaik dan Para Juara Lomba Karya Tulis Ilmiah Antar SMP HITSPO Tahun 2017

Setelah menyisikan puluhan peserta pendaftaran lainya dan seleksi ke orisinilitasan yang cukup ketat. Berikut adalah para finalis terbaik dan sekaligus pemenang dalam lomba karya tulis ilmiah antar SMP/MTs sederajat Hidayatus Salam Science Project Olimpyad (HITSPO) Tahun 2017 di SMA Hidayatus Salam Lowayu Dukun Gresik.

1. Musa Bersih-Bersih (Limbah Pelepah Pisang Sebagai Sterilisasi Udara) dari SMPN 1 Gedangan Sidoarjo

Pengumuman 10 Besar Finalis Hidayatus Salam Science Project Olympiad (HITSPO) Tahun 2017

Adik-adik siswa siswi SMP/MTs se-Jawa Timur yang telah mengirimkan karyanya ke panitia Hidayatus Salam Olympiad (HITSPO) Tahun 2017, tentu tidak sabar kan menunggu pengumuman 10 besar?, nah sekarang saatnya yang telah di tunggu-tunggu telah tiba, yaitu pengumuman finalis 10 besar yang akan mengikuti babak pameran dan presentasi di SMA Hidayatus Salam Lowayu Dukun Gresik.

Pendaftaran Hidayatus Salam Science Project Olympiad (HITSPO) 2017 di Perpanjang

Adik-adik siswa-siswi SMP/MTs sederajat se Jawa Timur, masih ada kesempatan untuk bergabung di acara kami yang akan di adakan pada tanggal 28 Maret 2017 karena batas akhir pendaftaran terakhir di perpanjang sampai pada hari Ahad, 12 Maret 2017, dan pengumuman akan di umumkan tetap pada tanggal 21 Maret 2017, buruan segera selesaikan penelitian adik-adik dan bergabung pada acara kami.